Senin, 06 Mei 2024

Aplikasi iPusnas Di Perpustakaan SMA N 1 Kepulauan Sula

 iPusnas merupakan aplikasi yang diciptakan oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Aplikasi ini dapat dioperasikan dibeberapa perangkat keras seperti smartphone dan komputer/laptop. iPusnas merupakan wujud inovasi perpustakaan digital yang diluncurkan secara gratis oleh Perpustakaan Nasional RI yang mana dengan mudah di unduh melalu Play Store. Kemudahan yang ditawarkan aplikasi ini yaitu layanan meminjam ebook secara gratis dengan durasi waktu tiga hari dan setelah itu ebook tersebut dengan sendirinya menghilang dari list peminjaman pemustaka. Selain itu aplikasi ini dilengkapi dengan fitur eReader yang mana pemustaka dapat membaca ebook secara langsung di aplikasi tersebut tanpa tambahan aplikasi lain.

Cara menggunakan aplikasi ini sangatlah mudah, yaitu pemustaka cukup mengunduh aplikasi ini secara gratis melalui Play Store lalu instal pada smartphone anda. Sebelum meminjam buku, seorang pemustaka harus mendaftar menggunakan akun Email atau akun Facebook yang selanjutnya secara otomatis akan menjadi member dari iPusnas. Durasi keanggotaan iPusnas ini berlangsung selama satu tahun dengan perpanjangan secara otomatis. Jika ingin mencari sebuah buku, cukup mencari melalui tombol search lalu klik buku yang ingin dipinjam. Sebelum itu, pemustaka juga bisa melihat review buku yang akan dipinjam. Jika buku yang akan kita pinjam ternyata stoknya habis, maka kita bias masukkan dalam daftar antrian. Buku yang sudah diunduh dapat dinikmati pemustaka baik secara online maupun offline. Jumlah maksimal buku yang dapat dipinjam oleh pemustaka yaitu lima buku dengan durasi peminjaman masing-masing buku selama tiga hari. Secara otomatis buku yang sudah memasuki batas akhir peminjaman akan menghilang dengan sendiri dari keranjang peminjaman. Selain itu, seorang pemustaka juga dapat saling mengikuti pemustaka lain sekaligus dapat saling berinteraksi dan merekomendasikan buku satu sama lain. Cara kerja dari iPusnas ini sudah sangat praktis dan mudah, sehingga kebutuhan informasi pemustaka dapat terpenuhi.

Desain dan tampilan yang dibawa aplikasi ini sangatlah elegan sekaligus mudah dikenali bagi calon pemustaka. Konsep yang diusung oleh iPusnas yaitu mampu menyediakan informasi bagi pemustaka tanpa terhalang waktu dan jarak seperti halnya perpustakaan konvensional. Layanan iPusnas dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat dan terpaku pada mahasiswa saja. Melalui iPusnas, seorang pemustaka mampu mencari buku-buku yang berkualitas sekaligus sebagai wadah promosi bagi penulis maupun penerbit.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LCC 4 PILAR KEHIDUPAN BERBANGSA DAN BERNEGARA

Selasa, 04-04-2024 bertempat di Aula SMA N 1 Kepulauan Sula diadakan lomba LCC 4 pilar kehidupan  berbangsa dan bernegara. Dewan juri terdir...